Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Wabup Ardani Paparkan Dua Inovasi Unggulan Pemkab Ogan Ilir - AGUNG POST NEWS

06 November 2025

Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Wabup Ardani Paparkan Dua Inovasi Unggulan Pemkab Ogan Ilir

Ogan Ilir, "Ap News" Online - Pemkab Ogan Ilir Tunjukkan Semangat dan Inovasi di Ajang Innovative Government Award (IGA) Tahun 2025

Wakil Bupati Ogan Ilir Ardani, memimpin langsung tim untuk mempersiapkan dan mempresentasikan program-program unggulan daerah di Ruang Aula BSKDN Kemendagri Jakarta Pusat, Kamis (06-11).

Dalam presentasi, Wakil Bupati Ogan Ilir memaparkan dua inovasi unggulan, yaitu Inovasi Digital "Gardu Ketapang" (Gerakan Terpadu Ketahanan Pangan) dan Inovasi Non Digital "Field Trip Education". Presentasi ini menunjukkan komitmen Pemkab Ogan Ilir untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Kegiatan dilanjutkan dengan acara podcast yang membahas lebih dalam tentang inovasi dan strategi Pemkab Ogan Ilir dalam meningkatkan kualitas pemerintahan dan pelayanan publik. Wakil Bupati Ogan Ilir berbagi pengalaman dan kiat-kiat dalam mengembangkan inovasi daerah, serta tantangan dan peluang yang dihadapi dalam prosesnya.

Dengan semangat dan komitmen yang tinggi, Pemkab Ogan Ilir siap bersaing dengan daerah lain untuk meraih penghargaan Innovative Government Award 2025. Semoga dengan ajang ini, Pemkab Ogan Ilir dapat terus meningkatkan kualitas dan inovasi dalam melayani masyarakat.

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda