Ogan Ilir "Ap News" Online - Wakil Bupati Ogan Ilir, H. Ardani, S.H., M.H., memimpin apel kesiapsiagaan bencana dan gladi kesiapsiagaan menghadapi bencana asap akibat kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) tahun 2025.
Kegiatan ini berlangsung di Lapangan Upacara Pemkab Ogan Ilir, Tanjung Senai, Rabu (07-05). Apel ini menjadi langkah awal dalam upaya antisipasi dan penanggulangan potensi Karhutla di Ogan Ilir.
Dalam sambutannya, Wabup Ardani menyampaikan bahwa kesiap-siagaan seluruh elemen sangat penting, terutama di wilayah-wilayah rawan bencana.
Ardani menekankan bahwa sinergi antara perangkat daerah, masyarakat, dan dunia usaha menjadi kunci dalam menghadapi musim kemarau dan potensi kebakaran.
“Seluruh perangkat daerah, camat, kades, dan lurah harus tanggap dan aktif dalam menyikapi potensi Karhutla. Pencegahan lebih baik daripada penanganan setelah bencana terjadi,” tegas Ardani di hadapan peserta apel.
Lebih lanjut, Ardani juga menjelaskan beberapa langkah preventif yang harus dilakukan secara konsisten, seperti sosialisasi larangan pembakaran lahan, patroli gabungan rutin, kesiapan alat pemadam dini, dan optimalisasi pemanfaatan dana desa untuk kegiatan pencegahan bencana.
Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir berkomitmen untuk terus memperkuat koordinasi dengan berbagai pihak termasuk instansi vertikal, TNI, Polri, dan sektor swasta dalam menanggulangi masalah ini.
Ardani menegaskan bahwa kerja sama yang kuat antar pemangku kepentingan adalah kunci utama dalam mengurangi risiko dan dampak bencana.(cal/ap)